Di setiap artikel,media sosial dan forum internet,kita sudah pasti berkomentar ketika kita melihat berita-berita yang disampaikan.Namun,sadarkah kita kalau komentar bisa berdampak besar kalau tidak diperhatikan baik-baik seperti timbulnya perpecahan,pelanggaran UU ITE,seseorang jadi tersinggung dan lain-lain.Hal ini harusnya menjadi kesadaran kita semua bagaimana cara komentar yang baik.Tata cara komentar yang baik adalah:
1.Komentar harus menggunakan bahasa yang baik-baik.Jangan menggunakan bahasa yang kasar karena akan menyinggung perasaan orang lain sehingga menimbulkan rasa tidak suka pada orang yang berkomentar tersebut.
2.Komentar harus tidak mengandung SARA(Suku,Agama,Ras dan Antargolongan),Pornografi serta berbau hoax karena akan menimbulkan hal-hal yang sudah disebutkan di nomor 1.
3.Berilah kritik dan saran,namun dengan bahasa yang baik sehingga komentar yang berbentuk kritik bisa bersifat membangun buat yang lebih baik lagi.
4.Komentar harus lebih mengarah ke permasalahan yang ada supaya komentar yang disampaikan bersifat relevan.
5.Jangan tampilkan link di dalam kolom komentar karena bisa dikategorikan sebagai spam(junk comments).
6.Jangan gunakan komentar untuk promosi barang-barang karena juga akan dikategorikan sebagai spam.
Itu salah satu tata cara komentar yang baik
Sumber
http://dudindaaa.blogspot.co.id/2013/11/pengertian-dan-tata-cara-berkomentar.html
http://yofiseo.blogspot.co.id/2014/01/etika-aturan-berkomentar-yang-baik.html
Link
http://myarticleformylife.blogspot.co.id/2015/10/tata-cara-berkomentar-yang-baik
Tidak ada komentar:
Posting Komentar